29 Agustus 2012

KOLEKSI ALBUM ROHANI

      Mengkoleksi lagu-lagu rohani merupakan hal yang menarik, baik itu dalam bentuk Kaset maupun CD. Apalagi di jaman (MP3) sekarang sudah sangat sulit menemukan toko CD kristen yang lengkap seperti di era '80an sampai awal era '20an yang merupakan masa keemasan bagi penyanyi-penyangi kristiani Indonesia maupun Barat. Pada masa itu album rohani kristen luar biasa banyaknya hingga akhirnya masyarakat kini mengenal: Franky Sihombing, Sidney Mohede, Bobby, Nikita, Sari Simorangkir, Jacqlien Celosse, One Way, GMB, True Worshippers, Symphony Music, Hillsong Music, Integrity Music dan lain-lain. Mendengarkan album rohani juga akan semakin menambah kedekatan kita dengan Tuhan.  

Berikut ini beberapa album rohani koleksi (kaset) yang sudah sangat jarang ditemukan bahkan hampir tidak ada lagi di toko-toko CD saat ini.  

- United to Bless The Nation
  (Harvest Praise Ministry_Live)
- Flying High (Lion of Judah_Live)
- New Wine (Symphony Music_Live)
- Here I Come (Chapel Music_Live)


- Moza (Sense of Love)
- LOOP (Fresh Music)
- Sendy Bolang (Nyanyian Terindah)
- The Young Generations of God
  (Colaboration artist)



- The Power of Your Love
  (Hillsong Music)
- Best Friend (Hillsong United_Live)
- People Just Like Us
  (Hillsong Music)
- Friends in High Places
  (Hillsong Music)


SELAMAT MENDENGARKAN.....!
Tuhan memberkati

25 Agustus 2012

FOKUS PADA KRISTUS

      Hawa adalah seorang mahasiswi non kristiani di Afrika Utara. Suatu hari ia membaca sebuah traktat kristen di kamar asramanya hingga akhirnya memutuskan untuk menerima kristus sebagai Juru Selamat pribadinya. Ayahnya adalah seorang penguasa di negaranya yang non kristiani. Ketika ia menceritakan pertobatannya kepada keluarganya dan memeluk agama kristen sampai mengubah namanya menjadi Faith, ayahnya marah besar. Ayah dan saudara lelakinya kemudian menelanjanginya serta mengikatnya di sebuah kursi logam dengan maksud akan membunuh dengan cara menyetrumnya.
      Faith tetap tenang, ia hanya meminta agar mereka menaruh Alkitab di pangkuannya. Sambil duduk di kursi itu, Faith justru memusatkan perhatian pada firman Allah dan merasakan damai sejahtera yang mengalir dalam ketakutannya yang mencekam. Ia merasakan seolah-olah ada seseorang yang berdiri disampingnya melindunginya. Ayah dan saudara lelakinya mencoba menyalakan setrumnya berulang-ulang dengan berbagai cara tapi tidak pernah berhasil. Akhirnya mereka frustasi dan melemparkan gadis itu ke jalanan dalam keadaan telanjang. 
      Faith berlari menyusuri jalanan, dipermalukan dan sangat menderita. Ia berlari menuju rumah tetangganya yang akhirnya menolongnya, memberikan pakaian dan memberinya tempat untuk tinggal. Pada hari berikutnya, teman Faith itu bertanya kepada tetangganya bagaimana pendapat mereka ketika melihat Faith berlari dalam keadaan telanjang. "Apa maksudmu?" tanya mereka. "Gadis itu mengenakan gaun putih yang indah." "Kami malah bertanya-tanya mengapa seseorang yang berpakaian sedemikian indah berlari-lari menyusuri jalanan?"
      Allah telah menutupi ketelanjangannya dari mata mereka. Saat itu Faith tidak berfokus pada kondisi dan keadaan disekelilingnya melainkan pengharapan akan pertolongan Tuhan hingga akhirnya mukjizat yang luar biasa itu terjadi. Kini Faith setia melayani Tuhan di lembaga pelayanan Every Home For Christ.
      Tatkala anda mulai berfokus pada Kristus, maka anda tidak hanya akan merasakan hadiratNya tapi juga akan mengalami pembebasan yang hanya mampu Dia lakukan. Mungkin tidak sedramatis pengalaman Faith, tetapi kita diyakinkan oleh firman Allah bahwa dengan tinggal tenang dan percaya kita akan mendapatkan kekuatan.

Sumber : Buku  : The Miracle You've Been Searching For
              Karya : Mac Brunson    

24 Agustus 2012

HUMOR KRISTIANI

SELAMA APA?

      Sebuah keluarga pendeta sedang berkendaraan dalam rangka mengunjungi orang tua mereka ke luar kota. Dalam perjalanan itu anaknya yang masih kecil bertanya kepada ibunya: "Bu, apakah rumah kakek dan nenek masih jauh?" Ibunya menjawab: "Iya sayang, masih sekitar duaratus kilometer lagi." Lalu anaknya mengerutkan kening dan bertanya: "Berapa lama lagi kalau begitu Bu?" Sang ibu segera menjawab: "Kira-kira dua jam perjalanan lagi sayang." "Hmm..." untuk beberapa saat si anak terdiam sejenak. Kemuadian ia langsung bertanya lagi kepada ibunya: "Apakah itu selama khotbah Bapak?"


MEMBOSANKAN

      Sepulang kebaktian gereja, Seorang pemuda mengeluh kepada temannya, "Uhh... aku benar-benar kesal pada pendetanya tadi." Temannya bertanya: "Memangnya kenapa?" Dengan menggerutu pemuda itu berkata: "Bagaimana tidak? Khotbahnya begitu membosankan sehingga aku mengantuk." "Tetapi suaranya begitu keras hingga aku enggak bisa tidur."

Refleksi :
Motivasi utama kita datang ke gereja adalah hal memberi bukan menerima


PERCAYA ?

      Dua gadis kecil sedang berbincang-bincang selepas kebaktian Sekolah Minggu. Gadis kecil pertama berkata: "Apa kamu percaya kalau iblis itu ada?" Gadis kecil kedua menjawab: "Saya tidak begitu percaya." Mungkin sama saja dengan Sinterklas, lama-lama kita tahu, ternyata itu ayahmu.

Refleksi :
Kepercayaan itu "rapuh". Sekali ternoda sulit dibersihkan. Jangan menukar kepercayaan orang lain terhadap kita dengan kuntungan sesaat.


TERJUN PAYUNG

      Seorang tentara muda akan melakukan penerjunan pertamanya. Komandannya berpesan, "Begitu melompat dari pesawat, hitunglah satu sampai sepuluh dan tariklah tuas pertama." "Kalau parasut tidak terbuka, tariklah tuas kedua." "Setelah kamu mendarat, truk kita akan siap menjemputmu di lokasi pendaratan." Dengan menarik napas panjang, ia langsung melompat keluar dari pesawat. Setelah menghitung sampai sepuluh, ia segera menarik tuas pertama, tetapi parasut tidak terbuka. Ia kemudin menarik tuas kedua, tetap tidak terjadi apa-apa. Parasutnya tidak terbuka. Dengan nada kesal ia berkata, "Ya Tuhan, kalau begini saya berani bertaruh, pasti truknya juga enggak ada di lokasi pendaratan."

Refleksi :
Kalau anda punya sedikit waktu lagi untuk hidup di dunia, apa yang akan anda pikirkan? Sebaiknya jangan berpikir tentang keburukan orang lain.


MEMBERI

      Setelah menyampaikan khotbah tentang lebih baik memberi daripada menerima, seorang pendeta didekati anggota jemaatnya. Ia berkata dengan bangga, "Pak pendeta, apa yang Bapak khotbahkan tadi sangat bagus." "Saya selalu menerapkan ayat tersebut dalam pekerjaan saya." Sang pendeta tersenyum dan berkata: "Syukurlah puji Tuhan." Memangnya pekerjaan Bapak apa?" kata Pak pendeta. Bapak itu menjawab: "Saya seorang petinju, Pak."

Sumber: Kumpulan humor karya Ayub Yahya


PERCAKAPAN DOKTER DAN PASIENNYA

Pasien : "Jadi dokter itu enak banget ya dok ?
Dokter : "Apanya yang enak ?"
Pasien : "Lha iya, Dokter bisa menyembuhkan penyakit."
Dokter : "Ahh, Kesembuhan itu dari Tuhan."
Pasien : "Jadi Tuhan yang menyembuhkan, dokter yang menerima bayaran ?"
Dokter : "Nggak begitu, Kalau kamu mau langsung ketemu Tuhan... ya silahkan saja"
              "Saya sih nggak keberatan, tak usah bayar pula alias gratis."













JURAGAN MANGGA

Karena takut dicuri orang, maka juragan mangga yang terkenal pelit memasang papan di salah satu pohon mangganya yang sedang berbuah lebat dengan tulisan: "Dilarang mencuri mangga, walau gue nggak lihat, tapi Tuhan tahu apa yang elu lakukan." Keesokkan harinya alangkah terkejutnya si juragan mangga. Dia mendapati buah mangga di pohonnya habis dicuri orang. Yang membuat juragan tambah kesal adalah si pencuri rupanya juga meninggalkan pesan di bawah pohon mangganya dengan tulisan: "Walau Tuhan lihat apa yang gue lakukan, tapi gue yakin Dia nggak akan beritahu elu... Ha ha ha...."

23 Agustus 2012

ANUGERAH

Bagi anda yang suka membaca, ada satu buku bagus dengan judul: "Mengapa Anugerah Mengubah Segala Sesuatu?". Buku ini ditulis dengan sederhana oleh seorang pendeta yang bergumul dan berusaha dengan setengah mati untuk menyenangkan Tuhan dengan segala macam cara. Namun akhirnya ia mengerti bahwa hidup Kristen adalah suatu "anugerah". Dalam buku ini dijelaskan melalui pemahaman yang lengkap tentang apa itu anugerah? sebuah kata yang simpel, usang namun jarang dimengerti. Chuck Smith sebagai penulis buku ini menekankan bahwa Tuhan memperhitungkan manusia bukan dari perbuatan baik yang kita lakukan, bukan dari seberapa seringnya kita berdoa dan berpuasa, tapi lebih dari itu. Apa yang sudah Tuhan perbuat untuk kita hendaknya menjadikan hubungan kita semakin dekat dengan Dia dalam kasih melalui iman percaya kita. Kita juga dituntut untuk selalu berjalan dalam Roh dan kebenaran hingga menghasilkan "buah" yang baik yang diinginkan oleh Tuhan. Buku ini sangat baik untuk dibaca oleh siapa saja karena disertai pula dengan kesaksian dan pengalaman-pengalaman hidup yang menarik dari sang penulis.


Penerbit : Yayasan Komunikasi Bina Kasih  

15 Agustus 2012

G'REJAKU YANG KUCINTA . . . . . . . . . .

GKI Kwitang Pos Cililitan terletak di Jl SMA Negeri 14 Jakarta. Sudah lebih dari 30 tahun yang lalu Poci didirikan sebagai gereja pos oleh GKI Kwitang pusat. Keanggotaan jemaatnya kini sudah sekitar ratusan orang. Perlahan tapi pasti PoCi terus berkembang dengan pesat menuju ke arah gereja yang mandiri dan dewasa dalam iman percaya jemaatnya. Secara fisik bangunan sudah termakan usia dan daya tampung ruang kebaktian PoCi sudah tidak sebanding dengan jumlah jemaatnya yang kian bertambah untuk beribadah setiap minggunya. Untuk itu PoCi berencana akan merenovasi gedung gerejanya menjadi lebih baik sesuai dengan kebutuhan. Diharapkan nantinya pembangunan gedung gereja dapat terealisasi dan berjalan dengan baik hingga seluruh jemaat yang hadir dalam setiap kebaktian dapat tertampung sebagaimana mestinya terutama disaat hari besar penting dengan tingkat kehadiran jemaat yang cukup tinggi seperti Natal dan Paskah.

Ayo, kita dukung dalam doa......

KEPEDULIAN SOSIAL POCI

Selain mengemban misi pelayanan, GKI Kwitang Pos Cililitan juga aktif dalam menjalankan aksi Kepedulian Sosial Masyarakat, seperti memberikan pelayanan medis kepada jemaat dan pembagian sembako kepada masyarakat sekitar yang tidak mampu serta melakukan penghijauan atau penanaman pohon (di pot) di lingkungan jalan sekitar gereja.

< Pembagian sembako merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan setiap akhir tahun, tepatnya dalam rangka perayaan Natal dan Tahun Baru di GKI Kwitang Pos Cililitan.





< Pelayanan medis diberikan kepada jemaat (juga masyarakat sekitar) di minggu ke-4 setiap bulannya. Kegiatan tersebut dilayani oleh tim medis dari GKI Kwitang Pusat. Jemaat hanya cukup mendaftar kemudian akan mendapat pemeriksaan dan pengobatan secara gratis.

14 Agustus 2012

WARTA JEMAAT, SUAR KASIH & ROTI HIDUP

WARTA JEMAAT

Hari minggu dalam setiap Kebaktian Umumnya (jam 10:00 pagi) di Poci selalu disediakan yang namanya Warta Jemaat. Warta Jemaat ini merupakan salah satu media informasi resmi untuk jemaat yang dikeluarkan oleh GKI Kwitang pusat sebagai gereja induk yang intinya berisi misi pelayanan berupa pewartaan: renungan, laporan, rencana maupun kegiatan yang sedang berjalan serta informasi tambahan lainnya di pusat, bajem (bakal jemaat) juga pos-posnya. Informasi bagi setiap pos dapat dilihat laporan kegiatannya di halaman khusus Warta Jemaat Pos. 

Warta Jemaat berbentuk sebuah booklet yang dicetak hanya beberapa halaman saja (kurang lebih 50 halaman) dan tidak berwarna.



MAJALAH SUAR KASIH

GKI Kwitang juga selalu menerbitkan majalah rohani edisi bulanan untuk kalangan percaya yaitu Suar Kasih yang berisi rubik-rubrik kerohanian dan liputan-liputan seputar kegiatan gereja yang menarik. Majalah Suar Kasih juga sebisa mungkin selalu didistribusikan dari pusat ke semua bajem dan posnya.





ROTI HIDUP

Bagi jemaat Poci yang selalu merindukan renungan harian, juga tersedia buku Roti Hidup untuk bisa dibaca oleh jemaat dengan maksud mengutamakan penggalian terhadap pesan dari ayat-ayat Alkitab yang disajikan guna membimbing kehidupan spiritual jemaat sehari-hari. Roti Hidup ini diterbitkan setiap 2 bulan sekali oleh tim GKI Kwitang.