23 Agustus 2018

SEMARAK MERDEKA


Acara Tujuh belasan di GKI Kwitang Pos Cililitan
19 Agustus 2018

16 Agustus 2018

89 TAHUN GKI KWITANG


   GKI Kwitang baru saja merayakan hari jadinya yang ke-89. Tema yang diangkat pada perhelatan tersebut adalah: "Restorasi Gereja," sedangkan sub temanya adalah: "Menjadi Signifikan dan Relevan."
   Agenda restorasi yang berarti usaha untuk mengembalikan bentuk asal dan fungsi gedung gereja secara fisik karena telah ditetapkan menjadi bangunan bersejarah atau termasuk ke dalam kategori cagar budaya, juga dapat diartikan sebagai restorasi iman jemaatnya yang diharapkan setiap pribadi dapat menjadi seperti pelita yang memberikan terang bagi sekitarnya sehingga apa yang dilakukan menjadi berarti dan nyata sesuai dengan apa yang dibutuhkan.
   Poci yang pada tanggal 12 Agustus kemarin juga turut serta merayakannya, mengadakan acara kecil setelah kebaktian minggu yang diakhiri dengan peniupan lilin kue ultah yang dibuat secara sederhana serta mengadakan jamuan makan ala kadarnya berupa kue-kue tradisional yang berasal dari partisipasi sukarela para jemaat.

8 Agustus 2018

LAGU "KASIH"

   Pada bulan yang lalu tepatnya tanggal 14 Juli 2018, salah satu stasiun televisi nasional menyiarkan acara hiburan rutin mingguan yang menampilkan tembang-tembang kenangan lawas yang dinyanyikan oleh penyanyi atau grup yang sempat berjaya di era tertentu, salah satunya adalah band The Big Kids atau biasa di sebut The Big Brother. Dua penyanyi wanita senior bersuara hebat yang tergabung dalam kelompok tersebut adalah Imaniar dan Lidya Nursaid. Mereka membawakan sebuah lagu lama milik mereka dengan judul "Kasih" yang cukup populer di masanya tapi sudah sangat jarang dinyanyikan saat ini. Padahal jika kita simak reffren lagu tersebut sangat bagus dan Alkitabiah karena mencerminkan firman Tuhan tentang makna dari Kasih itu sendiri.
   Menurut pengakuan mereka, The Big Kids merupakan sebuah band yang membawa inspirasi dari indahnya harmoni perbedaan yang melatarbelakangi setiap personilnya. Sebuah contoh yang baik untuk diterapkan di kehidupan berbangsa saat ini.

Berikut lirik lagu tersebut : 

Bapaku kerap berkata
Bila kau hidup mengasihi sesama
Suatu saat engkau kan dapat bahagia yang sejati

Bila kau menanam duri
Tak mungkin kau menuai anggur
Apa yang kau cari sekarang mestinya hikmat Tuhan

Hari-hari lembaran usia
Harus kau tulis p'rilaku yang benar
Bila kau tutup buku nanti
Seperti pohon lebat buahnya

Reff
Kasih itu panjang sabar murah hati
Kasih itu lemah lembut tidak sombong
Kasih tidak memegahkan diri 
Namun kasih itu suci

Dunia ini akan lenyap namun kasih tinggal tetap
Mari kita saling mengasihi sebab Tuhan itulah Kasih

Ciptaan : Chris Manusama