23 Oktober 2014

AMBISIUS


Zaman sekarang masih ada saja orang yang suka mengumbar kesombongan. Mereka selalu ingin terlihat lebih menonjol dibanding yang lain dan terkesan sok mau jadi pahlawan. Seperti dikantor tempat saya bekerja. Ada saja rekan kerja yang selalu omong besar, merasa dirinya paling pintar, paling kaya dan paling berpengaruh terhadap dinamika kerja kantor sehingga menganggap rendah orang lain. Melihat tingkahnya saja setiap hari, saya hanya bisa menghela napas, mencoba untuk tidak terpengaruh oleh setiap ucapannya yang seakan-akan bentuk pengumuman sehingga banyak menghasut dan menyebarkan issu yang sebenarnya untuk misi kepentingan dirinya sendiri. Orang itu begitu berambisi untuk mengejar uang dan kesuksesan. Padahal ambisi dan kesombongan tidak akan membuat seseorang benar-benar sukses.  Saya bisa melihat sebenarnya orang ini tidak disukai oleh banyak orang dan termasuk lambat untuk sukses karena masuk dalam kategori tipe pemalas dan pembual. Ia tidak pernah bersyukur kepada Tuhan atas segala bentuk materi dan fasilitas yang sudah diterimanya selama ini. Pun cukup banyak pula orang di luar sana yang berada pada posisi tinggi dan terhormat yang hidupnya sederhana dan rendah hati.

Alkitab mengatakan : “Kecongkakan mendahului kehancuran, tinggi hati mendahului kejatuhan” 

10 Oktober 2014

CINTA DAMAI


Waktu kecil di sekolah dasar dan menengah, saya dididik melalui mata pelajaran sejarah dengan penekanan bahwa agama Kristen masuk ke Indonesia dalam bentuk penjajahan sehingga menimbulkan kesan adanya unsur kekerasan dan pemaksaan. Beda dengan agama tertentu yang dikatakan masuk ke Indonesia dengan cara damai. Kenyataannya sampai sekarang sifat penjajah itu tidak pernah melekat. Memang agama Kristen dibawa oleh kolonial penjajah, tapi belum tentu pemerintah kolonial yang dimaksud tersebut adalah semua orang yang mempunyai  misi jahat. Kristen yang kita kenal adalah agama yang cinta damai, saling menghargai dan menghormati. Hal itu tidak bisa dipungkiri karena pelayanan Yesus Kristus di bumi mengajarkan demikian. Tapi kadang masih saja ada kelompok masyarakat yang melakukan tindakan yang mengandung unsur kekerasan dalam aksi-aksinya. Semoga saja kita sebagai umat pilihanNya tidak ikut-ikutan seperti mereka sebagai bukti bahwa iman Kristen adalah iman yang menyejukkan karena segala sesuatunya didasarkan pada Kasih kepada Allah dan sesama manusia sebagai mahluk ciptaanNya.

5 Oktober 2014

LAGU NATAL NON KLASIK (BARAT)


Sebentar lagi dalam tiga bulan kedepan kita akan kembali merayakan Natal. Moment paling dinantikan oleh kita semua. Salah satu yang akan mengantar kita untuk melewati setiap menit kebahagiaan suasana Natal adalah dengan menikmati lagu-lagu Natal bersama keluarga, sahabat atau untuk didengarkan sendiri. Berikut ini adalah referensi terbaik lagu Natal non klasik untuk anda yang mungkin sudah mulai mempersiapkan moment tersebut :

Merry Christmas to you – Jill Johnson
Saviour of The Wolrd – Miriam Webster (Hillsong)
Breath of Heaven – Amy Grant
A Christmas Prayer – Nicholas Jonas
The Christmas in You – Jill Johnson
The Reason Why – Darlene Zschech & Steve Mcpherson (Hillsong)
Where are You Christmas – Faith Hill
Star of Bethlehem – Sandi Petty
Last Christmas – Atomic Kitten (Acoustic Live)
At Christmas – Hanson
Different Kind of Christmas – Le Ann Rimes
I Heard The Bells on Christmas Day – Casting Crown