17 Agustus 2016

PERINGATAN KEMERDEKAAN RI KE-71

Sudah merupakan acara rutin setiap tahunnya, GKI Kwitang mengadakan kebaktian setiap tanggal 17 Agustus sebagai bentuk puji dan syukur kepada Tuhan atas kemerdekaan yang telah diperoleh melalui perjuangan yang telah dilakukan oleh segenap rakyat Indonesia. Kebaktian biasanya diadakan pada sore hari dengan prosessi acara yang menampilkan paduan suara dengan membawakan lagu-lagu perjuangan atau lagu-lagu Nasional. Kebetulan paduan suara jemaat Poci mendapatkan kesempatan untuk tampil ikut serta dalam memeriahkan acara peringatan hari kemederdekaan RI tahun ini yang ke-71 di gereja GKI Kwitang Pusat.



Photo oleh : Pdt. Guruh Jatmiko S
From : WhatsUpp

Warna merah pun dijadikan tema kostum atau dresscode untuk penampilan paduan suara Poci. Hasilnya terlihat cukup baik dan keren walaupun belum semuanya kompak memakai kostum yang telah disepakati bersama. Para pengunjung kebaktian yang hadir dengan nuansa merah putih pun tampil membahana berpadu dengan decorasi cantik bertema Dirgahayu Republik Indonesia yang dibuat khusus oleh panitia acara kebaktian peringatan hari bersejarah tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar